JA.com, Tanahdatar (Sumatera Barat)-Kwarda 03 Provinsi Sumatera Barat, sambangi Kwarcab 0304 Tanah Datar terkait penilaian Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Tergiat Tahun 2019 , kemarin di Sekretariat Kwarcab komplek benteng Van der Capellen Batusangkar.

Ketua tim penilai Candrianto, ST, M.Pd (Kapusdiklatda Kwarda) mengatakan, dalam penilaian Kwarcab tergiat ini ada beberapa aspek yang akan dinilai, seperti aspek organisasi dalam gerakan kepramukaan.

Selain itu katanya, aspek pendidikan dan pelatihan meliputi apa saja yang dilaksanakan dalam pembinaan orang dewasa dan anggota muda dalam gerakan pramuka, bidang abdimas dan humas, administrasi usaha dan keuangan, kegiatan kesakaan dan beberapa potensi peserta didik yang telah berhasil dalam kepramukaan serta kegiatan partisipasi yang telah dilakukan kwartir cabang selama tahun 2018.

"Tahun ini peringatan hari pramuka akan kita pusatkan di Kabupaten Tanah Datar, direncanakan akan dilaksanakan pada bulan September nanti. Nah disitu nanti pemenang akan kita umumkan," katanya.

Sebelumnya Sekretaris Kwarcab 0304 Tanah Datar Kak Revol Desman menyampaikan beberapa kegiatan, partisipasi dan keikutsertaan kwarcab pramuka Tanah Datar, pada berbagai program dan agenda pemerintah daerah maupun nasional seperti pam operasi ketupat, kemah bela negara tingkat Nasional, pam pawai Hut RI, rapat kerja, giat prestasi, KMD, pramuka peduli (aksi sosial), raimuna daerah, penilaian kwaran, pesta siaga, bedah rumah dan beberapa giat lainnya.

Wakil ketua III Kak Azwar Rabain, menyebut jika Kwarcab 0304 Tanah Datar selalu aktif dengan berbagai kegiatan, tidak hanya pada saat akan dinilai saja namun kegiatan rutin yang sudah terprogram. (MG)
 
Top