MAGELANG --- Komandan Koramil 19 Borobudur Kodim 0705/Magelang Kapten Arm Sutikno memberikan motivasi kepada para petugas pengibar bendera dalam rangka HUT ke 74 Republik Indonesia, di Lapangan Kujon Borobudur, Senin (12/08).

Di sela - sela latihan, Kapten Arm Sutikno memberikan arahan dan motivasi serta wawasan kebangsaan bagi generasi muda. Menurut Danramil, tugas  yang diemban oleh para peserta Paskibra Borobudur merupakan suatu tugas yang sangat mulia.

Peringatan kemerdekaan merupakan salah satu perwujudan penghargaan kita kepada para pendahulu kita. Untuk itu diharapkan para personel yang diberi kepercayaan untuk mengemban tugas sebagai pasukan pengibar bendera hendaknya bisa melaksanaan tugasnya dengan baik. Disiplin dan keikhlasan dalam melaksanakan tugas merupakan salah satu faktor penentu terhadap kesuksesan pelaksanaan tugas.

“Disiplin dan ikhlas serta keteguhan hati dalam menjalankan latihan, niscaya akan menjadi moodal kesuksesan pelaksanaan tugas” ungkap Kapten Arm Sutikno.

Paskibra Kecamatan Borobudur sudah mulai latihan sejak awal bulan Juli 2019. Para peserta tersebut merupakan hasil seleksi yang dilaksanakan bebrapa waktu sebelum latihan. Mereka dilatih oleh pelatih yang terdiri dari anggota Koramil 19 Borobudur dan Polsek Borobudur. Mereka berlatih dari kesamaan gerak, langkah hingga formasi pada saat upacara.
 
Top