JA.com, Payakumbuh (Sumatra Barat)--Wakil Walikota Payakumbuh Erwin Yunaz membuka kegiatan pelatihan Dan pendampingan SAKIP Kota Payakumbuh Yang dibidangi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Payakumbuh. Pertemuan berlangsung di aula lantai 2 kantor Bappeda Kota Payakumbuh, Jumat (13/12).

Pelatihan yang berlangsung sehari penuh tersebut menghadirkan narasumber dari Provinsi Yogyakarta. Narasumber yang diundang merupakan Kepala Seksi Aplikasi Layanan Publik di Dinas Komunikasi Dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Dr. Sayuri Egaravanda, S. Kom, M. Eng.

Wawako Erwin mengingatkan betapa pentingnya SAKIP terutama di kalangan masyarakat Payakumbuh. Ia menilai jika pelayanan bersih dan transparan, maka masyarakat akan semakin percaya kepada pemerintah. “Jadi jangan anggap pelatihan ini main-main,” kata Erwin.

Erwin menambahkan dengan adanya E-SAKIP masyarakat Payakumbuh bisa mengamati sekaligus memantau jalannya pemerintahan secara langsung. Selain itu untuk target tahun ini diharapkan naik nilai dari E-Sakip Kota Payakumbuh. Yakni dari BB+ menuju predikat A.

“Semoga bisa untuk naik kesana tahun ini, Dan karna itu kita undang langsung narasumber yang daerah nya telah mencapai SAKIP A selama empat tahun berturut-turut Dan pada tahun kemaren daerah Yogyakarta ini telah mencapai nilai SAKIP tertinggi, yakni AA," harapnya.

Sementara itu, Sayuri Egaravanda kegiatan ini dilaksanakan dengan niat untuk mencapai akuntabilitas kinerja instansi pemerintah yang lebih baik lagi.

Pelatihan ini sendiri dijadwalkan berdurasi selama jam kerja sehari penuh dengan berbagai pelajaran muatan lokal serta pengetahuan umum mengenai SAKIP.

“Harapan kita nantinya masyarakat bisa mengetahui pemerintahannya itu seperti apa dan apa saja yang dilakukannya,” ungkap Sari sapaan akrab orang yang ikut berperan aktif dalam pengembangan dan Kemajuan smart city Provinsi D. I Yogyakarta ini.

Sekda Payakumbuh Rida Ananda mengapresiasi kegiatan pelatihan tersebut. Dirinya beralasan jika kegiatan ini merupakan langkah tepat dan cepat yang diambil oleh Kota Payakumbuh.

Mengingat semua daerah mulai berlomba untuk mencapai transparansi dan akuntabilitas birokrasinya masing-masing.

“SAKIP ini dapat menjadikan penyelenggaraan negara yg bersih dan bebas dari KKN, terwujud perencanaan pembangunan yg terintegrasi,” kata Rida. (Farhan)
 
Top