JA.com, Tanah Datar (Sumatra Barat)--
Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma usai pertandingan, menyampaikan apresiasi sekaligus terima kasih kepada seluruh anggota tim PSBS U-17 yang telah berjuang maksimal untuk mengharumkan nama Tanah Datar, meskipun gagal melaju ke Babak Final Kompetisi PSSI Soeratin U-17 setelah dikalahkan PSP Padang 1-3 (0-1) di Lapangan Pauh Kota Pariaman, kemarin.1

“Kami sangat bangga dan apresiasi atas perjuangan dan usahanya mengharumkan nama Tanah Datar. Ini bukan akhir dari perjalanan kalian untuk terus berprestasi, jadikan sebagai evaluasi dan motivasi, maka teruslah berlatih, belajar dan berusaha untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya,” ungkap Zuldafri.

Senada dengan itu Pelatih PSBS U-17 Sandrova mengaku tidak terlalu kecewa kegagalan anak asuhnya mengalahkan tim Pandeka Mudo di partai semifinal.

“Anak-anak sudah berjuang maksimal, namun rezeki baru sampai semifinal. Ini patut kita syukuri dan kepada anak-anak kita pesankan tidak patah semangat, perjalanan masih panjang, masih banyak iven ke depannya membawa nama Tanah Datar berjaya,” ucap Sandrova. (MG)
 
Top