JA.com Pasaman Barat ( Sumatera Barat) - Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Solar di Pasbar, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parizal Hafni menilai ini dampak dari kebijakan Pemerintah Pusat tentang pengurangan pasokan, (10/11).

"Kebijakan Pertamina terkait pengurangan pasokan BBM solar mengakibatkan kurangya ketersedian dibeberapa SPBU yang ada di Pasbar", Kata Parizal Hafni.

Menurut Parizal, terjadinya kelangkaan BBM jenis solar di beberapa SPBU di Pasbar, seperti halnya di Nagari Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang. Serta di wilayah lainya.

"Semakin diperparah dengan kenyataan yang yerjadi dilapangan, dimana sebahagian yang mengambil BBM bersubdi bukanlah masyarakat yang berhak menerima subsidi tersebut, terindikasi selama ini BBM subsidi disalur kan ke pihak yang tidak berhak." tambahnya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa pihaknya sudah melaporkan ketingkat provinsi dan eksekusi tetap ditangan Pemerintah Pusat, karena kita hanya menerima berapun jumlah minyak yang datang," lanjutnya.

Disisi lain selama ini faktor lain ialah disebabkan oleh kurangnya pengawasan di SPBU, seharusnya masyarakat juga ikut andil dalam pengawasan BBM subsidi.

"Jika menemukan penyalah gunaan BBM bersubsidi segera laporkan, jangan takut untuk melaporkan ke DPRD Pasbar jika memiliki bukti." Tutupnya. (Sofyan H)
 
Top