GAMPING - Babinsa Ambarketawang Koramil 17/ Gamping Kodim 0732/ Sleman Serda Dawamiyanto mengikuti kegiatan  bakti Sosial penebaran benih ikan Nila dan penanaman pohon sengon di bantaran kali Duren Dusun Bodeh Desa Ambarketawang Kecamatan Gamping.  minggu (31/03/2019).

Kegiata bakti sosial ini dalam rangka HUT ke 15 Tagana yang  melibatkan semua Komponen masyarakat di antaranya Relawn Tagana, TNI, Polri, Mahasiswa UNY serta warga masyarakat, adapun kegiatan bakti sosial kali ini adalah dengan penanaman 100 pohon Sengon dan penebaran 1000  benih ikan Nila di kali Duren, hal ini di lakukan dalam rangka menjaga kelestarian dan penghijauan lingkungan, di harapkan benih ikan yang di tebar ini kelak kalau sudah besar bisa bermanfaat untuk masyarakat sekitar dengan cara di pancing dan kondisi bantaran kali Duren semakin hijau, semoga apa yang kita lakukan bisa bermanfa'at bagi masyarakat sekitar dan saya  berharap sinergitas ini tetap terjalin dengan  baik dan solid..ungkap bapak Sriyono perwakilan dari Tagana.

Sementara itu serda Dawamiyanto sebagai Babinsa menyampaikan banyak terima kasih kepada pihak Tagana dan Mahasiswa UNY yang sudah memilih Desa binaanya  di Dusun Bodeh Desa Ambarketawang Kecamatan Gamping sebagai tempat di laksankannya kegiatan bakti sosial HUT ke 15 Tagana, sehingga bisa memberikan manfa'at kepada warga binaanya , mudah - mudah kegiatan ini semakin mempererat Kemanunggalan TNI dengan Rakyat  dan semoga Tagana semakin Sukses, tegasnya .(Ds)
 
Top