Gambar mungkin berisi: 3 orang, orang tersenyum
JA.com, PADANG - Wali Kota Padang Mahyeldi mengajak RT/RW se-Kecamatan Lubuk Begalung (Lubeg) untuk mengimbau masyarakat di lingkungannya terlibat aktif dalam mensukseskan Pemilu 2019.
"Mulai dari RT/RW, Lurah, Camat memiliki kewajiban bersama-sama menjaga jalannya pesta demokrasi di Kota Padang di setiap tahapan", ujar Mahyeldi usai menyerahkan dana operasional RT/RW se- Kecamatan Lubeg di Masjid Muhammadiyah, Tanjuang Saba, Senin (15/4/2019).
Lebih lanjut dijelaskan, partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2019 harus terus ditingkatkan, termasuk dalam menyalurkan hak politiknya dan menciptakan keamanan dan kenyamanan selama Pemilu 2019.
"Selama ini, pesta demokrasi di Kota Padang berjalan aman dan lancar. Belum pernah terjadi kekacauan. Karena warga Kota Padang sudah cukup dewasa dalam menyikapi pelaksanaan Pemilu", tutur Mahyeldi.
Namun, Mahyeldi tetap menegaskan, kewaspadaan terhadap potensi konflik selama pelaksanaan Pemilu 2019 harus tetap menjadi perhatian bersama. Tentunya diawali dari lingkungan RT/RW.
“Sinergitas dan solidaritas ini juga perlu dibangun dengan Babinsa dan Bhabinkamtibmas," tambah Mahyeldi.
Dikesempatan yang sama, Camat Lubuk Begalung, Wilman Muchtar mengatakan, dengan penyerahan dana dan meninngkatnya dana operasional, seluruh Ketua RT/RW dapat lebih bersinergi dengan pemangku kepentingan di kelurahan.
"RT/RW memiliki peran yang sangat penting dalam kesuksesan pembangunan Kota Padang", imbuh Wilman.(***)
 
Top