JA.com, Pasaman Barat (Sumatra Barat)--Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-77 tahun pada 17 Agustus mendatang, Pemuda Jorong Padang Tujuh, Nagari Aur Kuning, Kecamatan Pasaman mengadakan Open Turnamen Pemuda Padang Tujuh Cup 2022. Turnamen dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto, yang ditandai dengan tendangan pertama oleh Wabup Risnawanto, di Lapangan Hijau Pertanian Padang Tujuh, Senin (11/7-2022).

Untuk diketahui, Turnamen Pemuda Padang Tujuh CUP 2022 ini dilaksanakan selama 1 bulan, mulai 11 Juli sampai dengan 16 Agustus yang diikuti oleh 32 tim sepakbola, yang terdiri dari 25 tim dari Pasaman Barat, 3 tim dari Sumatera Utara, 2 tim dari Kota Padang dan 2 tim dari Kabupaten Pasaman.

Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto mengatakan, Pemerintah Daerah sangat mendukung dan mengapresiasi atas terlaksananya turnamen sepak bola tersebut.

"Pemda sangat mendukung sepenuhnya atas terselenggaranya kegiatan olahraga ini, karena dengan adanya kegiatan ini dapat memacu atlet-atlet unggul berprestasi di Pasaman Barat dan dapat bersaing dengan daerah lain," kata Risnawanto.

Ia, meminta kepada seluruh elemen masyarakat dan instansi terkait untuk mendukung pertandingan ini. Ia juga mengingatkan kepada wasit serta panitia pelaksana untuk saling menjunjung tinggi sportivitas dalam pertandingan agar turnamen ini berjalan dengan baik dan sukses hingga akhir nantinya.

"Bagi tim sepak bola yang bertanding jangan jadikan ini sebagai ajang pertarungan tapi jadikan ini sebagai ajang silaturahmi untuk mempersatukan antar Nagari, Kecamatan sampai Kabupaten," jelasnya.

Sekretaris Pelaksana Turnamen, Edri mengucapkan terimakasih atas dukungan Pemerintah Daerah dan masyarakat terutama kepada Wakil Bupati Risnawanto yang telah hadir sekaligus membuka secara resmi Open Turnamen Pemuda Padang Tujuh Cup 2022.

"Turnamen ini salah satu ajang menjalin silaturahmi antar club sepak bola, sehingga dapat membangkitkan semangat tim dan pembinaan bagi pemain," katanya.

Turut hadir, Kadispora Media Fitra, Kadis Pariwisata Decky Harmiko Sahputra anggota DPRD Provinsi Sumbar Samsul Bahri, Tokoh Masyarakat Nazzar Lubis serta stakeholder terkait lainnya. (WZ-MG)
 
Top