JA.com, Pasaman Barat ( Sumatera Barat) - Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Audy Joinaldy didampingi tim safari ramadhan Kabupaten Pasaman Barat yang diketuai oleh Wakil Bupati Risnawanto, melakukan safari ramadhan ke Masjid Jami' Aia Botuang, Jorong Kemajuan Nagari Sinuruik Kecamatan Talamau, Selasa (20/4). 

Dalam kegiatan tesebut Tim gabungan safari ramadhan Provinsi Sumatera Barat memberikan bantuan untuk Masjid Jami' sebesar Rp20 juta dan sarung 100 buah. Sedangkan tim safari ramadhan Kabupaten Pasbar memberikan bantuan sebesar Rp10 juta. 

Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy mengatakan bahwa di Sumbar Positive Rate (PR) Covid-19 sudah jauh di atas angka standar yang ditetapkan WHO. Angka PR 12 persen, lalu melonjak tajam menjadi 16 persen, kemudian mencapai 21.5 persen. 

"Ini artinya, setiap 100 orang yang menjalani swab ada 21 hingga 22 orang  positif Covid-19. Padahal, WHO hanya memberi standar lima persen saja,"Kata Audy Joinaldy.

Ia melanjutkan, ini kondisi yang mengkuatirkan bagi Sumbar serta kabupaten kota yang masuk zona orange dan kuning.

"Kita tekankan kepada masyarakat di sini untuk ketat dalam penerapan protokol kesehatan Covid-19,"ujar Audy Joinaldy di hadapan masyarakat yang hadir.

Sementara itu,Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto dalam sambutannya menyampaikan jika saat ini Pasbar sudah masuk ke zona kuning dengan kasus positif Covid-19 sudah 693 kasus, sembuh 625, meninggal 41, dikarantina atau di rawat 27 orang. 

"Untuk itu, mari kita selalu menerapkan  protokol kesehatan Covid-19 di dalam masjid maupun ketika melaksanakan solat fardu dan tarawih. Selain itu, untuk saat ini kita tidak ada istilah pulang kampung atau mudik. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19,"ujar Risnawanto.

Karena, Lanjutnya, Covid-19 sudah menyita banyak perhatian semua pihak.  Begitu juga, dalam penanganan Covid-19 ini semua ikut tersedot termasuk anggaran.

"Kami menghimbau, mari kita jaga ketertiban dan keamanan di masyarakat Talamau ini, baik ketika melakukan solat tarawih maupun menjalankan ibadah puasa. Dan juga ketika hari raya idul Fitri mari kita rayakan dengan sederhana saja,"kata Risnawanto kepada Masyarakat setempat.


* Sofyan H *

 
Top