JA. com.  Limapuluh Kota, Kendati cuaca mendung, namun pelaksanaan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 tahun 2018 di Kabupaten Limapuluh Kota di halaman kantor bupati setempat,  Minggu (28/10/2018) tetap berlangsung hikmat dan dipadati oleh sekitar seribuan orang peserta upacara.

Pada upacara tersebut, Bupati Limapuluh Kota, H. Irfendi Arbi bertindak sebagai pembina upacara dengan peserta organisasi pemuda, pelajar, ASN di lingkungan Pemkab Limapuluh Kota, serta dihadiri unsur Forkopimda,  tokoh masyarakat dan berbagai elemen masyarakat lainnya.

Upacara sumpah pemuda ini diawali dengan pengibaran bendera merah putih oleh Paskibraka Limapuluh Kota, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila oleh Bupati yang di ikuti oleh seluruh peserta upacara, dan dilanjutkan dengan pembacaan Pembukaan UUD 1945 dan Ikrar Pemuda yang dibacakan oleh Pemuda KNPI Limapuluh Kota.

Bupati Irfendi Arbi yang membacakan sambutan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Imam Nahrawi mengatakan Peringatan Sumpah Pemuda yang ke 90 ini mengambil tema "Bangun Pemuda Satukan Indonesia". 

Dikatakannya tema tersebut diambil atas dasar pentingnya pembangunan kepemudaan untuk melahirkan generasi muda yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, cerdas, kreatif, inovatif, mandiri, demokratis, bertanggungjawab, berdaya saing, serta memiliki jiwa kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan, dan kebangsaan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia.

"Ciri pemuda yang maju adalah pemuda berkarakter, berkapasitas dan berdaya saing. Oleh karena itu dengan momentum hari sumpah pemuda ini hendaknya dapat kita jadikan sebagai pemicu untuk mempercepat terwujudnya pemuda yang maju. Dengan mewujudkan pemuda yang maju berarti kita dapat menghasilkan bangsa yang hebat,"ujarnya.

Selanjutnya di kesempatan tersebut, Menpora mengingatkan bahwa pada tahun 2019 Bangsa Indonesia akan menggelar hajat besar pesta demokrasi untuk memilih dan menentukan pimpinan nasional dan daerah yaitu pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, anggota Legislatif baik DPR RI, DPD RI, DPRD tingkat 1 dan DPRD tingkat 2. Untuk itu peran dan tanggung jawab pemuda dalam menyukseskan proses pemilihan umum nanti guna mewujudkan pemilu yang damai Kredibel dan berkualitas.

"Amat diperlukan partisipasi aktif, peran penting dan tanggung jawab pemuda dalam menyukseskan mekanisme laju pemerintahan tersebut. Hindari gesekan-gesekan yang melemahkan persatuan, pemuda harus mampu keluar dari jebakan primordialisme, pemuda harus bangkit terus dengan hal-hal positif dan kreatif,''sambungnya.
Ia menghimbau seluruh pemuda untuk terus bersemangat dan tetap berjuang dalam menlanjutkan tongkat estafet pembangunan bangsa kedepannya.

"Wahai Pemuda Indonesia, dunia menunggumu. Berjuanglah, lahir kan lah ide-ide tekad dan cita-cita. Pengorbananmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia. Selamat Hari Sumpah Pemuda Ke-90, semoga melalui peringatan ini kita selalu menghormati jasa para pemuda jasa para pendiri bangsa dan jasa para pahlawan kita. Semoga Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa melimpahkan rahmat dan Ridho-Nya kepada kita semua," pungkasnya.

Usai melaksanakan upacara sumpah pemuda di kesempatan tersebut juga diserahkan penghargaan KNPI Award kepada Bupati, Ketua DPRD, dan Kepala Baznas Limapuluh Kota atas kepedulian dan dukungannya terhadap program kepemudaan di Kabupaten Limapuluh Kota.

Selanjutnya di kesempatan itu juga diserahkan penghargaan pemuda berprestasi tahun 2018 dari Bupati kepada pemuda Limapuluh Kota, penyerahan penghargaan tertinggi peduli pariwisata award 2018 kategori the best Achivment oleh Bupati kepada Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Limapuluh Kota.

Selanjutnya, penyerahan penghargaan SMESCO Award tahun 2018 kepada UKM F1 Aina, penyerahan penghargaan kepada Dinas Pemadam Kebakaran dari BPJS ketenagakerjaan cabang Bukittinggi.

Selanjutnya juga diserahkan piala juara MTQ ke XXXVIII tingkat Kabupaten Limapuluh Kota kepada juara 1 ,Kecamatan Payakumbuh, juara 2 Kecamatan Mungka dan Juara 3 Kecamatan Harau piala tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Irfendi Arbi.

Terakhir pada acara tersebut juga diberikan secara simbolis bantuan santunan kematian dan jaminan hari tua dari BPJS kepada masyarakat yang berhak menerimanya.(gun)
 
Top