JA.com, Padang (Sumatera Barat)--Kodim 0312/Padang. Seorang Babinsa harus memiliki kemampuan dalam mendeteksi, mengenali, menganalisa serta mengambil tindakan terhadap perubahan dan perkembangan dinamika di wilayah guna mewujudkan kekuatan wilayah pertahanan aspek darat .

Hal ini disampaikan oleh Komandan Koramil 02/Padang Timur Kodim 0312/Padang Mayor Inf Achmad Udin pada kegiatan Ketatalaksanaan Binter Triwulan III Ta 2018 di Koramil 02/ Padang Timur, Senin 13 Agustus 2018.

Lebih Lanjut disampaiakan oleh Danramil 02/Padang Timur Kodim 0312/Padang , Materi yang diberikan dalam kegiatan ini di antaranya Pengumpulan Data Teritorial, Analisa Kejadian, Penyusunan Rencana dan Laporan Kegiatan Binter, serta pentingnya sinkronisasi dan validasi data mulai dari tingkat Desa sampai tingkat Kecamatan.

Pasi Ter Kodim 0312/Padang Kapten Inf Setianis dilain waktu menyampaikan bahwa kegiata Ketatalaksanaan Binter  Koramil jajaran ini akan dapat mendukung pencapaian pengumpulan Data teritorial yg akurat dan mutakhir bagi Babinsa, mulai dari pengumpulan Data teritorial, analisa kejadian, penyusunan rencana Kegiatan binter sampai dengan pembuatan laporan kegiatan di tingkat Koramil."ujar Pasi Ter (Ydr)
 
Top