JA.com, Padang (Sumatera Barat)--Walikota Padang H. Mahyeldi Ansharullah secara resmi menutup Festival Dragon Boat Internasional ke-16 di panggung finish Banjir Kanal GOR H. Agus Salim, Minggu (5/8/2018).

Pada gelaran lomba perahu naga kali ini, tim tangguh dari DKI Jakarta berhasil menyabet gelar juara umum. Sedangkan lomba antar bangsa yang diikuti 6 negara (Malaysia, Vietnam, Hongkong, Taiwan, Vietnam dan Indonesi) dijuarai Malaysia.

Walikota Padang mengucapkan selamat kepada tim juara. Berharap prestasi yang diraih menjadi pemicu bagi tim lain untuk lebih bersemnagat mencapai yang terbaik.
"Tim DKI yang berhasil meraih juara umum supaya dapat menjadi pemicu bagi tim lainnya meraih prestasi, baik dalam ajang yang sama maupun pada kesempatan yang berbeda nantinya," kata Mahyeldi.

Menurut Mahyeldi, gelaran dragon boat sesungguhnya bukan sekadar hanya ajang olahraga, tetapi juga bernuansa rekreasi dengan tujuan menggairahkan pariwisata. Ajang ini juga jadi bagian dari promosi pariwisata Kota Padang. Dengan menghadirkan banyak orang potensi yang ada lebih dilirik dan dikenal.

"Kehadiran peserta, baik dari daerah maupun mancanegara adalah bagian dari upaya Pemko Padang untuk meraih kunjungan wisata ke Padang," ujar Mahyeldi.

Walikota menambahkan, mengembangkan olahraga bisa disejalankan dengan mengembangkan pariwisata. Keduanya dikemas dalam suatu gelaran yang mampu mengadirkan banyak orang.

"Dengan mengemas olahraga dan pariwisata, kita yakin ekonomi masyarakat akan turut bergerak sebagai dampak ramainya kunjungan," ulas kepala daerah yang mencintai olahraga tersebut.
Ia berharap di masa yang akan datang, Festival Dragon Boat Internasional bisa digelar lebih spektakuler. Tentunya dengan mendapat dukungan dari BUMN, BUMD dan pihak ketiga lainnya di Kota Padang.

"Kita berharap event ini lebih semarak dan spektakuler di masa yang akan datang dengan didukung BUMN/BUMD serta semua pihak," tutupnya.

Seremoni penutupan dihadiri pula oleh para delegasi dari beberapa negara yang tengah mengadakan kunjungan persabatan di Kota Padang. Terlihat juga unsur Forkopimda dan beberapa pejabat di lingkungan Pemko Padang.

Penutupan dirangkai dengan penyerahan hadiah dan pengalungan medali kepada para pemenang.
 
Top