JA.com, Solok Selatan (Sumatera Barat)--Pemerintah Kabupaten Solok Selatan laksanakan kerja sama dengan Politeknik Universitas Andalas (Unand Padang).

Kerjasama itu untuk peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan fokus kepada program studi diluar kampus utama,hal tersebut dikatakan Bupati Khairunas diruang kerjanya, Jum'at (24/92021).

Program tersebut menjadi salah satu visi dan misi pemkab yaitu peningkatan SDM yang berkarakter, Produktif, dan Kompetitif. 

Dalam pelaksanaan kegiatan program studi diluar kampus utama tersebut di selenggarakan  di kampus utama Lubuk Malako, kecamatan Sangir Jujuan, yang   sudah tersedia beberapa Jurusan yaitu, D3 Teknik Komputer dan D3 Akutansi. 

Khairunas sangat berharap dengan adanya program ini putra dan putri Solok Selatan dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya.


* dirman *

 
Top